A place to share my imagenations

6/22/24

Review Staedler Luna Aquarell 18

 Pensil warna ini sebenarnya sudah lama sekali saya beli, mungkin sudah ada hampir 5 tahun yang lalu. Pensil ini berjenis watercolour pencil, berjumlah 18 buah (bicolor) jadi ada 36 warna


Ini adalah pensil warna watercolour pertama saya. Sebelumnya saya hanya menggunakan pensil warna biasa. Pensil ini sangat sering saya gunakan, sampai-sampai banyak yang sudah pendek, Pensilnya mudah banget diulaskan alias empuk dan warnanya cantik-cantik. Hampir semua warna yang saya ingin gunakan ada, yang artinya kalau digunakan untuk mewarnai saya gak bingung mau pakai warna apa. berikut warna-warnanya. Sisi kiri goresan tanpa air, dan yang kanan yang sudah diberi air. 



Pensil warna ini bisa saya gunakan dengan metode kuas langsung dari pensilnya dan sangat pigmented. Satu-satunya kekurangan adalah sulit untuk diraut. Hampir selalu patah pada warna-warna tertentu. Akhirnya saya harus pakai cutter untuk meruncingkan. Tapi overall saya kasih banyak jempoll buat pensil warna ini, tetap jadi favorit. Untuk hasil dari mewarnai dengan pensil warna ini ada di postingan project :)

0 comments:

Post a Comment

Social Profiles

Twitter Facebook Google Plus LinkedIn RSS Feed Email Pinterest

Popular Posts

Blog Archive

BTemplates.com

Blogroll

About

Copyright © Rumah Nia | Powered by Blogger
Design by Lizard Themes | Blogger Theme by Lasantha - PremiumBloggerTemplates.com